
Beberapa waktu lalu blog ini memasang pooling tentang fasilitas hotel yang paling diinginkan. Tersedia 8 jawaban dengan opsi 2 pilihan untuk tiap responden.Jawaban yang disediakan mengesampingkan tempat tidur dan kamar mandi yang memang wajib ada di setiap kamar hotel. Pilihan jawaban adalah (1) Internet, (2) Handuk & perlengkapan mandi, (3) Spa & Massage, (4) Pembuat kopi, (5) Sarapan, (6) Kolam renang, (7) TV Satelit, dan (8) Restoran. Sampai dengan 2 September 2015 terdapat 1242 vote yang masuk. Dan, pembaca blog ini menempatkan Sarapan sebagai fasilitas yang paling diinginkan saat menginap di hotel, kemudian disusul fasilitas internet. Berikut selengkapnya :
- Sarapan. Beberapa hotel sekaligus menambahkankan sarapan pada harga kamar. Namun sebagian hotel menjual kamar sebagai ‘room only’, artinya tidak termasuk sarapan gratis. 27% responden menempatkan sarapan sebagai fasilitas yang paling diinginkan.
- Internet/Wifi. Akses internet sudah menjadi kebutuhan penting bagi pelancong. 23% respoden menginginkan akses internet saat menginap di hotel. Mungkin hasil survey akan berbeda jika dilakukan 5 tahun lalu.
- Kolam renang. Tidak semua hotel melengkapi propertinya dengan kolam renang. Namun hanya 13% responden yang begitu menginginkan kolam renang saat menginap.
- Handuk & perlengkapan mandi. Hanya 12% dari total responden yang sangat menginginkannya ada di kamar hotel tempat menginap.
- TV Satelit. Hampi semua hotel melengkapi kamar dengan TV, namun tak semua menayangkan acara-acara dari TV berbayar. Dan ternyata hanya 10% yang menginginkan wajib ada di kamar hotel.
- Spa & Massage. Fasilitas spa & massage memang sedang tren, terutama di hotel-hotel kelas bintang 3 ke atas. Meskipun ini fasilitas berbayar namun ternyata ada 8% responden yang menginginkannya.
- Restoran & Hiburan. Tamu hotel mesti perlu makan, tapi tidak harus makan di hotel. Mungkin begitu alasan mengapa hanya 4% responden menginginkan ada restoran dan hiburan saat menginap di hotel.
- Pembuat kopi. Wajar jika hanya ada 3% responden yang menginginkan fasilitas ini, mengingat tidak semua tamu peminum kopi.
Ingin berpartisipasi di pooling ini?