Belum ke Bangkok kalau belum mengunjungi Grand Palace. Tapi bagi saya, belum lengkap ke Bangkok jika belum menikmati cruise di Chao Phraya River. Biasanya paket wisata dari Indoensia juga menyertakan wisata sungai ini. Biro-biro wisata di Bangkok juga menjual paket cruise ini dari paket setengah hari senilai 800 Baht hingga ribuan Bath jika cruise dengan kapal pesiar dipadukan dengan dinner. Dan , menyusuri Cho Phraya mengingatkan saya saat menyusuri sungai Mahakam, Kapuas, dan Barito di Kalimantan. Bisakah sungai-sungai di Kalimantan itu dikemas menarik dan populer bagi turis? Sangat bisa karena baik Mahakam, Kapuas dan Barito memiliki nilai lebih dari Chao Phraya. Lanjutkan membaca “Mengemas Mahakam, Barito dan Kapuas seperti Chao Phraya River Bangkok. Bisakah?”
Tag: Pontianak
Pontianak, ibukota Kalimantan Barat ini sungguh merupakan potret sebuah keragaman. Penduduknya berasal dari suku Dayak, Melayu, China Teochew, dan Hakka. Karena terdiri dari berbagai etnis, keragaman tampak dalam budaya mereka, juga terlihat dari makanannya. Agama yang dianut juga beragam terlihat dari tempat-tempat ibadah yang terdapat di kota ini.
Keragaman telah menyentuh pada hampir semua sendi kehidupan di kota ini. Bahkan petunjuk di bandara Supadio-pun dipandang perlu untuk diitulis dalam 3 bahasa, Indonesia, Inggris dan China, seperti terlihat pada gambar di samping. Dan setahu saya, belum ada bandara lain di Indonesia menggunakan 3 bahasa untuk petunjuknya.